Haluan Riau

Thursday, Dec 05th

Last update07:39:30 PM GMT

You are here: SPORTS ARENA Bengkalis Juara Umum

Bengkalis Juara Umum

PEKANBARU (HR)-Kabupaten Bangkalis berhasil menjadi juara Kejuaraan Provinsi Tenis Meja Riau setelah mengantongi tiga emas dan dua perunggu, Minggu (1/12) di GOR Nuansa Pekanbaru. Tiga emas Bengkalis disumbangkan dari nomor beregu putri, tunggal putri atas nama Seldra Meiroza dan ganda putri atas nama Seldra Meiroza/Jumanah Aini. Sedangkan dua perunggu berasal dari tunggal putri, Jumanah Aini dan ganda campuran, Wan Alfi/Seldra Meiroza.
Sementara tuan rumah Pekanbaru harus puas berada di posisi kedua dengan  raihan dua emas, dua perak dan tiga perunggu. Dua emas diraih Husni Hidayat di nomor tunggal putra dan Husni Hidayat/Nina Sofyani di nomor ganda campuran.
Di posisi ketiga, Kabupaten Pelalawan berhasil meraih dua emas dan dua perunggu. Dua emas dihasilkan dari nomor beregu putra dan ganda putra atas nama Jerry/Ansyahbul Khairi.
"Alhamdulillah, Kejurprov Tenis Meja sudah berakhir dan berjalan dengan lancar. Bengkalis mengambialih gelar juara umum dari Kabupaten Siak yang pada Kejurprov kali ini tidak ikut," ujar Caretaker Ketua PTMSI Riau, Edward Sanger saat menutup Kejurprov, Minggu (1/12) di GOR Nuansa Pekanbaru.
Edward menyebutkan Kejurprov ini terselenggara berkat kerjasama PTMSI Riau dengan PTMSI Pekanbaru sebagai tuan rumah. Ia berharap dari Kejurprov ini lahir atlet-atlet potensial yang bisa mengharumkan nama Riau di pentas nasional.
"Selain itu, Kejurprov ini dapat dijadikan ajang pemanasan jelang Porprov VII Riau di Inhu 2014 mendatang," jelasnya.
Kejurprov ini mempertandingkan tujuh nomor yaitu tunggal putra dan putri, ganda putra dan putri, beregu putra dan putri serta ganda campuran.
Dari 12 Pengkab dan Pengkot PTMSI Riau yang ada, tiga daerah tidak ikut yaitu Siak, Meranti dan Inhil.(perdana putra)

AddThis Social Bookmark Button

Add comment


Security code
Refresh