Haluan Riau

Tuesday, Dec 10th

Last update02:48:34 AM GMT

You are here: NEWS UTAMA Setan Merah Terpuruk

Setan Merah Terpuruk

Manchester (HR)-Setelah dibekuk Everton tengah pekan kemarin, Manchester United kembali menelan pil pahit Sabtu (7/12). Berlaga di Old Trafford, Setan Merah dipermalukan Newcastle United dengan skor tipis 0-1.

Gol semata wayang The Magpies diciptakan Yohan Cabaye di babak kedua, tepatnya di menit ke-61. Bola bersarang di gawang David de Gea melalui tembakan Cabaye ke sisi kanan usai menerima umpan Sissoko.
Hasil ini mengukir catatan buruk David Moyes di empat laga terakhir dengan tanpa kemenangan. Dari empat laga itu, MU menelan dua kali kelahan dan dua kali seri. Mereka pun dipastikan tak beranjak dari papan tengah klasemen sementara Liga Primer Inggris.
Sementara itu, kemenangan di Old Trafford terasa manis bagi Newcastle. Hasil malam ini menambah tiga poin untuk mengejar posisi empat besar.
Untuk sementara anak asuh Alan Pardew nangkring di posisi 6 klasemen dengan raihan 26 poin dari 15 laga.
Tak cuma itu, kemenangan malam ini juga sekaligus menghapus catatan buruk The Magpies yang tak pernah menang di kandang MU setelah terakhir kali diraih pada 1972.
Pada laga yang berlangsung Sabtu (7/12) malam WIB, Manchester United yang langsung menekan mendapatkan beberapa peluang, terutama di 10 menit pertama.
Phil Jones mendapatkan kans pada menit kesembilang. Pemain bernomor punggung 4 ini menerima bola operan dari Adnan Januzaj di luar kotak penalti dan langsung melepaskan tendangan. Sial baginya, tendangannya masih bisa dihalau.
Dua menit berselang, giliran Tom Cleverley yang mendapatkan peluang. Tendangannya juga bernasib sama dengan tendangan Jones sebelumnya; masih bisa diblok oleh barisan pertahanan lawan.
United banyak melakukan serangan dari sisi kanan, tempat Januzaj berada. Beberapa kali pemain berusia 18 tahun tersebut melepaskan crossing dari sisi kanan, tetapi berkali-kali juga bek-bek Newcastle menghalaunya di dalam kotak penalti.
Newcastle bukannya tanpa peluang. Yohan Cabaye sempat melepaskan tendangan dari luar kotak penalti pada menit ke-25, tetapi tendangannya masih melenceng di sebelah kanan gawang David De Gea.
Empat menit berselang, Cabaye lagi-lagi mencoba peruntungannya dengan melepaskan tendangan dari luar kotak penalti. Kali ini, tendangannya membentur punggung Nemanja Vidic dan Newcastle hanya mendapatkan sepak pojok.
Menjelang babak pertama berakhir, Mathieu Debuchy mendapatkan kans bagus. Lolos dari penjagaan Patrice Evra, dia melepaskan tendangan kaki kanan dari dalam kotak penalti. Namun, tendangannya masih bisa diblok oleh De Gea.
Tuan rumah mendapatkan beberapa peluang di awal-awal babak kedua. Tapi, beberapa peluang yang dihasilkan oleh Robin van Persie dan Javier Hernandez masih bisa diblok dan ditangkap oleh Tim Krul.
Justru Newcastle yang akhirnya bisa unggul lebih dulu di menit ke-60. Moussa Sissoko berhasil melewati Evra di sisi kanan sebelum akhirnya melepaskan umpan ke dalam kotak penalti. Umpan tersebut kemudian disambar oleh Yohan Cabaye yang tidak terkawal. Gol! 1-0 untuk tim tamu.
Tertinggal satu gol, langsung menekan. David Moyes memasukkan beberapa pemain bertipe ofensif seperti Wilfried Zaha dan Antonio Valencia. Mereka kemudian mendapatkan gol lewat sundulan Van Persie di menit ke-71.. tetapi gol itu dianulir lantaran Van Persie berada dalam posisi offside.
Zaha juga mendapatkan peluang lewat tendangan kaki kanannya dari sisi kiri, tetapi tendangannya masih melenceng tipis di sebelah kiri gawang Krul.
Sampai akhir laga, United tidak dapat mencetak gol. Newcastle pun menang 1-0. Berkat hasil ini, Newcastle tetap berada di urutan keenam dengan nilai 26. Sementara United turun ke posisi kesembilan dengan nilai 22.(dtc/ssc/pep)
Susunan Pemain
Manchester United: De Gea, Rafael (Valencia 77), Evans, Vidic, Evra, Jones, Cleverley (Anderson 69), Januzaj, Nani (Zaha 68), Van Persie, Hernandez
Newcastle United: Krul, Debuchy (Yanga-Mbiwa 83), Coloccini, Williamson, Santon, Cabaye (Shola Ameobi 78), Tiote, Anita, Gouffran (Ben Arfa 57), Sissoko, Remy.

AddThis Social Bookmark Button

Add comment


Security code
Refresh