Pekanbaru-Kentucky Fried Chicken Cabang Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru, Rabu (13/3) sekitar pukul 04.00 WIB didatangi kawanan rampok dan membawa kabur uang tunai sekitar Rp120 juta.
Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru, Kompol Arief Fazar, Rabu (13/3), membenarkan adanya pencurian dengan kekerasan atau perampokan di KFC tersebut. Dikatakannya, tim identifikasi Polresta Pekanbaru telah melakukan olah tempat kejadian perkara dan sudah mengambil beberapa alat bukti untuk memburu pelaku.
Pihaknya juga telah memeriksa tiga saksi yang terdiri dari dua karyawan dan seorang manajer KFC Cabang Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru. Berdasarkan keterangan saksi-saksi, diketahui, kawanan perampok yang beraksi pada pukul 04.00 WIB tersebut berjumlah lima orang dengan menggunakan penutup kepala (sebo), langsung menodong korbannya dengan senjata tajam.
"Ketika itu, perampok meminta korban untuk menyerahkan seluruh uang yang ada dalam brankas senilai Rp120 juta. Setelah mendapatkan uang tersebut, kawanan ini kemudian kabur," jelasnya.
Ditambahkan Arief Fazar, kasus ini tengah dalam penyelidikan kepolisian termasuk juga memeriksa sejumlah saksi-saksi. Disayangkannya, di dalam restoran yang buka hingga 24 jam tersebut tidak terpasang kamera pemantau (cctv) yang harusnya mampu merekam aksi kejahatan para kawanan perampok itu.

Next > |
---|