Haluan Riau

Monday, Mar 18th

Last update08:04:48 PM GMT

You are here: SPORTS ARENA Markis Kido/Pia Zebadiah Tersingkir

Markis Kido/Pia Zebadiah Tersingkir

BASEL-Ganda campuran Indonesia, Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadeth, gagal melangkah ke semifinal Swiss Terbuka Grand Prix Gold. Pasangan kakak-adik yang merupakan unggulan kelima ini ditaklukkan pasangan kualifikasi China, Zhang Nan/Tang Jinhua, dengan rubber game 19-21, 21-19, 14-21 dalam duel berdurasi 55 menit di St Jakobshalle, Jumat (15/3). Dengan demikian, satu ganda campuran Tanah Air sudah tersingkir di perempat final turnamen berhadiah 125.000 dollar AS ini. Masih ada dua wakil sektor ini yang baru akan bermain, yaitu unggulan utama Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, serta unggulan ketiga Muhammad Rijal/Debby Susanto.
Tontowi/Liliyana, yang pekan lalu sukses mempertahankan gelar All England, akan menghadapi pasangan Korea Selatan, Shin Baek Choel/Jang Ye-na. Jika menang, maka pasangan terbaik Indonesia ini akan bertemu Zhang Nan/Tang Jinhua. Sementara itu Rijal/Debby akan menghadapi unggulan keenam dari Jerman, Michael Fuchs/Birgit Michels.
Secara keseluruhan, ada lima wakil Indonesia yang tampil di babak perempat final ini. Selain tiga pasangan di sektor ganda campuran, ada ganda putri yang merupakan unggulan keenam, Pia Zebadiah Bernadeth/Rizki Amelia Pradipta, serta ganda putra Alvent Yulianto Chandra/Markis Kido.
Pia Zebadiah/Rizki akan bertemu dengan unggulan pertama asal Denmark, Christinna Pedersen/Kamila Rytter Juhl. Sedangkan Alvent/Markis harus berhadapan dengan unggulan kedua asal Korsel, Ki Jung Kim/Sa Rang Kim. (kcm/pep)

AddThis Social Bookmark Button

Add comment


Security code
Refresh