PARIAMAN-Persatuan Olahraga Buru Babi Kota Pariaman menggelar kegiatan buru babi di Desa Sungai Rambai, Kecamatan Pariaman Utara. Walikota Pariaman, Mukhlis Rahman yang juga merupakan Ketua Umum Porbi Kota Pariaman ikut berburu babi bersama ribuan masyarakat pencinta olah raga buru babi.
Sebagian besar pencinta olah raga ini datang dari daerah lain, seperti daerah tetangga Kabupaten Padang Pariaman, Kota Padang Panjang, Kota Bukittinggi dan daerah lainnya di Sumatera Barat.
Walikota Pariaman Mukhlis R mengatakan, ia menyambut baik kegiatan ini, karena sangat membantu para petani dalam memberantas hama Babi yang selama ini meresahkan dan merusak tanaman-tanaman petani.
“Untuk itu, saya mengucapkan terima kasih kepada para pencinta olah raga buru babi yang sudah datang ke sini. Mudah-mudahan kegiatan ini memberikan manfaat bagi masyarakat disini, mengurangi hama yang selama ini mengganggu tanaman-tanaman para petani” ujar Mukhlis.
Sementara itu Ketua Harian Porbi Kota Pariaman, Aspar Tanjung, mengatakan, kegiatan berburu babi tersebut digelar disamping untuk membrantas hama Babi, juga untuk menjalin persatuan dan mempererat silaturahim antar sesama pencinta olah raga buru babi.
Lebih lanjut ia mengatakan, Porbi Kota Pariaman sudah menjadikan kegiatan berburu babi sebagai agenda rutin, setidaknya 3-4 kali dalam setahun, Porbi Kota Pariaman mengadakan buru babi di wilayah Kota Tabuik ini.
"Alhamdulillah setiap pelaksanaannya mendapat sambutan luar biasa dari para pencandu berburu babi dari berbagai daerah di Sumbar" ujarnya. (so/mel)
Next > |
---|