PEKANBARU-Sebagai lanjutan sempena memperingati HUT ke-38, SMAN 8 Pekanbaru rencananya akan mengadakan Lomba Baris Berbaris yang diikuti 32 sekolah SMA/SMK baik dari dalam maupun dari luar Pekanbaru, Minggu (24/2) mendatang. Dalam rangkaian kegiatan jelang diadakannya Lomba Baris Berbaris (LBB) tersebut, sekolah dengan segudang prestasi ini juga menyelenggarakan kegiatan lain dalam bentuk dua kategori perlombaan, mulai dari perlombaan internal antar siswa SMAN 8 hingga perlombaan eksternal dengan para siswa dari berbagai sekolah lain. Menurut Kepala SMAN 8, H Nurfaisal MPd melalui Wakil Kepala Bidang Kesiswaan, Drs Erwan Martias, Kamis (21/2), kegiatan internal yang diadakan meliputi lomba bujang dara dan lomba meningkatkan kepedulian siswa terhadap sampah dan lingkungan. Lalu ada juga lomba dibidang akademik sekolah yang berupa lomba laboran dalam bentuk melakukan penelitian menggunakan fasilitas laboratorium sekolah.
"Kegiatan internal ini mulai dilaksanakan hari ini (kemaren,red). Sebelum dimulai, kita juga akan mengawalinya dengan gerak jalan santai yang melibatkan berbagai elemen sekolah mulai dari guru sampai alumni sekolah,"ujarnya kepada Haluan Riau. Sementara, untuk kegiatan eksternal, pihak SMAN 8 juga mengundang beberapa sekolah untuk memeriahkannya. Kegiatan eksternal tersebut meliputi lomba Painting Wall yang bertemakan 'Selamatkan Bumi Kita'. Dimana kegiatan ini akan diselenggarakan pada Sabtu (23/2) mendatang. Setelah itu, esoknya Minggu (24/2) barulah diadakan LBB yang diikuti siswa dibeberapa sekolah SMA dan SMK dari dan diluar Pekanbaru.
"Selain berbagai kegiatan internal dan eksternal ini, kita juga merencanakan perlombaan DBL antar sekolah. Kegiatan ini dilaksanakan pada 30 Maret mendatang. Setelah semua rangkaian kegiatan tersebut, masih ada lagi SMAN 8 Expo yang juga kita rencanakan dilaksanakan sebelum pelaksanaan UN mendatang,"paparnya.
Dengan berbagai kegiatan yang dilaksanakan tersebut, Erwan berharap siswa dapat menyalurkan ekspresi, bakat, maupun kemampuan akademiknya. Sehingga nantinya siswa bisa memperoleh prestasi yang membanggakan sekolah. (sar)

Next > |
---|