Haluan Riau

Tuesday, Jan 21st

Last update09:15:48 PM GMT

You are here: PEKANBARU ZONA PEKAN Berhijab karena Allah

Berhijab karena Allah

Dewi Sandra secara panjang dan lebar menguraikan proses perubahan penampilan dirinya hingga terlihat seperti saat ini. Punya karir sebagai penyanyi sekaligus artis, Dewi sempat ragu saat dihadapkan pada keyakinan bahwa Tuhan telah memberinya sebuah tanda bagi dirinya untuk berhijab.

Namun jemarinya membuka Alquran dan langsung mendapatkan surat Al-Ahzab ayat 59.
Rasa galau itu dirasakannya ketika usai salat di suatu malam di akhir Desember 2012 lalu.
“Saya bilang sama Tuhan, tolong beri saya petunjuk lewat kitab-Mu, apa yang harus saya lakukan agar saya lebih baik,” kisah Dewi.
Tak diduga-diduga, jemari Dewi pun membuka salah satu halaman di Alquran yang pesannya mengandung perintah bagi kaum perempuan untuk mengenakan hijab.
“Saya nggak pernah baca ayat itu sebelumnya. Percaya nggak percaya, saya ingat tiba-tiba jari saya buka halaman di surat Al-Ahzab ayat 59 waktu itu,” urainya.
Dewi mengaku, dirinya merasa kaget. Ia tak siap mengubah penampilannya untuk mengubah penampilannya lewat berhijab. Namun dengan niat tulus, ia pun mamanjatkan doa. Doa apakah?
“Saya akhirnya berkomunikasi sama Tuhan. Saya bilang, ‘Allah yang Maha Tahu hati hambanya. Allah yang Maha Tahu kegelisahan saya, saya nggak mau berhijab karena suami, karena suruhan ustad, karena sedang tren, saya hanya mau berhijab karena Engkau’. Dan dari situlah, akhirnya saya yakin mengubah penampilan saya secara total,” papar Dewi.(dth/mel)

AddThis Social Bookmark Button

Add comment


Security code
Refresh