Jakarta-Rizani Usman, Jumat (26/4) resmi dilantik sebagai Kakanwil Jamsostek Riau-Sumbar pertama setelah dilakukannya reorganisasi di tubuh lembaga penyelenggara jaminan sosial masyarakat itu. Rizani dan beberapa pejabat teras lainnya di lingkungan PT Jamsostek, dilantik oleh Direktur SDM dan Umum PT Jamsostek Amri Yusuf mewakili Dirut PT Jamsostek Elvyn G Masasha. Sebelumnya Rizani Usman menjabat sekitar delapan bulan sebagai Wakil Kakanwil IV Jamsostek Bandung yang membawahi Jawa Barat dan Banten.
Karena kanwil baru, maka menurut rencana Kantor Kanwil Jamsostek Riau-Sumbar akan diresmikan Gubernur Riau Rusli Zainal Senin (29/4) mendatang di Pekanbaru.
Direktur Umum dan SDM PT Jamsostek Amri Yusuf mengatakan, ke depan Jamsostek akan melakukan perubahan strategi dalam pelayanan masyarakat, terutama peserta Jamsostek. Untuk mendukung perubahan itu perlu didukung oleh pejabat yang kuat di jajaran struktur strategis Jamsostek. "Ke depan Jamsostek dihadapkan pada problem yang tidak mudah. Pemerintah memberi amanat yang begitu besar kepada Jamsostek untuk memberikan jaminan sosial pada masyarakatn" kata dia.
Untuk mengemban tugas itu katanya direksi berbagi tugas dan tanggungjawab kepada kepala divisi, kepa biro dan kakanwil. " Kita butuh pejabat dengan perspektif dan komitmen yang sama. Jamsostek masih punya agenda dengan tanggung jawab yang berat."
Amri menyebut mimpi jajaran direksi Jamsostek untuk bisa men jadi organisasi yg hebat," Untuk itu perlu hasil kerja yang hebat yang didukung oleh orang hebat," kata dia.Kanwil Jamsostek Riau - Sumbar, meliputi tiga provinsi, yakni Riau, Sumatera Barat dan Kepulauan Riau. Kanwil ini membawahi 11 Kantor Cabang yang tersebar di beberapa ibu kota kabupaten.
Menurut Rizani kepada Haluan Media Group kemarin di Jakarta, pendirian Kanwil Riau-Sumbar merupakan bagian strategi PT Jamsostek (Persero) dalam memperluas jaringan kantor pelayanan dan lebih mendekatkan diri pada peserta program Jamsostek.
"Ke depan orientasi dan strategi Jamsostek benar benar berubah, kita akan memberikan pelayanan yang maksimal dan terbaik kepada masyarakat, terutama peserta program Jamsostek. Makanya kita akan lebih mendekatkan diri kepada masyarakat," kata Rizani.
Sebelumnya kantor kantor cabang Jamsostek yang ada di sejumlah kota di Sumatera Barat berada di bawah koordinasi Kanwil 1 Jamsostek Medan yang meliputi Aceh, Sumut dan Sumbar dengan 14 kantor cabang. Sedangkan Riau dan Kepulauan Riau berada di bawah Kanwil 2 Palembang yang meliputi Sumatera Selatan, Jambi, Bengkulu, Riau dan Kepulauan Riau dengan 16 kantor cabang.
Jenjang karir Rizani di Jamsostek terbilang cemerlang, dimulai dari staf ahli direksi semasa Ahmad Djunaidi menjadi dirut. Kemudian saat kondisi Jamsostek mendapat sorotan tajam oleh pemerintah dan masyarakat tahun 2005, Rizani yang mantan wartawan itu dipercaya sebagai Kepala Biro Humas PT Jamsostek. Kemudian Rizani dipercaya sebagai Kepala cabang Jamsostek Jakarta Barat dan Cilandak. Risiko yang akan diterima perbankan lewat paksaan kredit UKM.
"Kan kalau menjelang Pemilu selalu dibilang ayo ayo kita biayai UMKM," cetusnya.Ia menuturkan, perbankan bukan tidak ingin menambah pembiayaan untuk UMKM, seperti pada sektor perikanan, pertanian, peternakan dan kelautan. Apalagi dalam 10 tahun terakhir, pembiayaan di sektor tersebut hanya sebesar 8 persen dari total pembiayaan."Saya tidak mengatakan tidak berpihak pada sektor ini, tapi dari risiko-risiko yang kita terima itu mesti dipikirkan," pungkasnya. (def)

Next > |
---|