TELUKKUANTAN(HR)-Mendapat dukungan penuh dari Bupati Kuansing Sukarmis, PSSI Kuansing yang diketuai Jafrinaldi berencana akan mendatangkan sang arsitek Timnas U-19 Indra Syafri ke Kabupaten Kuansing. Hal tersebut disampaikan Ketua Umum PSSI Kuansing Jafrinaldi yang juga Kepala Dinas Pasar kebersihan Pertamanan Kuansing, di ruang kerjanya, Selasa (10/12) lalu. Sebelumnya, PSSI Kuansing berhasil mendatangkan pelatih fisik Timnas U-19, Nurselan pada Minggu (8/12) lalu untuk memberikan pelatihan coaching clinic. Ini dilakukan, kata Jafrinaldi, tidak lain untuk kemajuan sepakbola Kabupaten Kuansing ke depan. "Dengan didatangkan pelatih Timnas U-19 ini, tentunya pelatih dan pemain kita bisa belajar banyak dari hasil kunjungannya itu," kata Jafrinaldi.
Minggu lalu, dimana pelatih fisik Timnas U-19 Nurselan langsung memberikan pelatihan coaching clinic kepada pelatih maupun kepada pemain Kuansing yang berlaga di divisi utama dan divisi I liga PSSI Kuansing.
Lebih lanjut Jafrinaldi mengatakan, Nurselan sedikit tercengang saat dirinya melatih pemain Kuansing di lapangan Limuno Teluk Kuantan.
Pada kesempatan tersebut Nurselan juga berharap agar kedatangannya ke Kuansing dimanfaatkan untuk tempat bertanya baik oleh pelatih maupun para pemain. "Kalau tidak terjawab, saya akan hubungi lewat sambungan telepon," kata Jafrinaldi menirukan ucapan Nurselan beberapa waktu lalu.
Pada kesempatan tersebut, Nurselan juga memberikan kiat-kiat kepelatihannya di Timnas U 19. Saat itu, seluruh pelatih sepakbola di Kuansing ikut dalam kepelatihan yang diberikan Nurselan. "Bukan tidak mungkin, pemain sepakbola asal Kuansing bisa bermain di Timnas, tapi harus bisa diatas pemain yang ada sekarang kelasnya,"katanya.
Pada kesempatan tersebut, Nurselan juga bagi-bagi CD tentang kepelatihannya selama menjadi pelatih, mulai dari pertama kali menjadi pelatih sampai saat ini menjadi pelatih fisik Timnas U 19. Bahkan ada beberapa pemain Kuansing yang diliriknya untuk diseleksi menjadi pemain Timnas.
"Kalau ada yang di atas Firdaus (pemain sepakbola asal desa Kopah yang berlatih di PPLP) maka saya akan bawa untuk pemain Timnas,"katanya.
Nurselan juga berharap, hubungannya dengan PSSI Kuansing agar terus berlanjut dan saling beri informasi terkait perkembangan sepakbola di Kuansing. "Saya juga mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan telah diterima di Kuansing, saya berharap hubungan ini berlanjut," katanya.
Hari yang cukup gembira bagi Ketua PSSI Kuansing Jafrinaldi tentunya, pada Selasa (10/12) arsitek pelatih Timnas U 19 Indra Syafri yang berasal dari Sumatra Barat ini menghungi Ketua PSSI Kuansing Jafrinaldi. Dari hasil bincang-bincangnya dengan Indra Syafri, pelatih Timnas U 19 ini menyampaikan salam kepada masyarakat Kuansing dan menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat Kuansing karena kesibukan dirinya tidak bisa hadir ke Kuansing tapi mengutus pelatih fisik Nurselan.
"Sampaikan salam saya dan permohonan maaf saya kepada masyarakat Kuansing, kapan-kapan saya akan berkunjung ke Kuansing makan ikan patin sungai,"katanya melalui sambungan telepon kepada Ketua PSSI Kuansing.
Indra Syafri mengaku doyan makan ikan patin sungai. "Kalau saya ke sana nanti siapkan saja ikan patinnya," katanya sambil bercanda dengan Ketum PSSI Kuansing.
Bahkan Jafrinaldi mengundang Indra Syafri untuk datang ke Kuansing pada 2014 mendatang, memberikan pelatihan kepada pemain dan pelatih di Kuansing. "Kalau bulan ini saya cukup sibuk, kita lihat jadwal, nanti kalau ada jadwal libur saya akan datang ke Kuansing," katanya.
PSSI Kuansing menginginkan, selain melatih pemain sepakbola di Kuansing nantinya, juga Indra Syafri diminta untuk menyeleksi pemain sepakbola yang masuk dalam bidikan PSSI pada Porkab lalu, untuk bermain di Porprov di Kabupaten Inhu nanti.
"Kalau jadi kita akan minta bang Indra untuk menyeleksi pemain Porkab kemarin, untuk seleksi ikut ke Porprov nanti," kata Jafrinaldi.(rob)

Next > |
---|