Haluan Riau

Wednesday, Aug 21st

Last update10:12:32 PM GMT

You are here: PENDIDIKAN UBH Padang Tawarkan Biaya Kuliah Ringan

UBH Padang Tawarkan Biaya Kuliah Ringan

PADANG-Universitas Bung Hatta Padang menawarkan biaya kuliah ringan dan tidak memberatkan. Pada tahun akademik 2013/2014 biaya perkuliahan bagi calon mahasiswa baru sebesar mulai dari Rp4.202.000 sampai Rp4.900.000 tergantung pada program studi yang ada di lingkungan Universitas Bung Hatta.
Hal ini disampaikan Wakil Rektor II UBH, Susi Herawati dalam rilisnya yang diterima Haluan Riau, Rabu (29/5).
Susi menjelaskan biaya sebesar itu sudah termasuk uang pembangunan bagi calon mahasiswa baru sebesar Rp2 juta per mahasiswa yang dapat dicicil selama dua semester, yakni Rp1 juta pada semester I serta dilunasi pada semester II Rp1 juta.
Disebutkan Susi, komponen biaya lain dalam biaya tersebut sudah meliputi biaya Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB), Asuransi Kesehatan (Askes), informasi teknologi (IT), simpanan pokok koperasi Bung Hatta, dan materai.
Kemudian, biaya operasional pendidikan (BOP) sebesar Rp130.000 per satuan kredit studi (SKS) per semester untuk program studi kelompok non-eksakta dan eksakta. “Untuk yang memiliki mata kuliah praktikum dikenakan biaya tambahan dengan rentang Rp84.000 s/d Rp212.000 per-SKS," jelasnya.
Dengan demikian, total keseluruhan biaya pendaftaran ulang bagi calon mahasiswa baru UBH tahun akademik 2013/2014 berkisar Rp 4202.000,- s/d Rp4.900.000. “Artinya calon mahasiswa tinggal kuliah, tidak ada biaya lain-lain lagi,” tegas Susi.
UBH memiliki tujuh fakultas dan satu program pascasarjana. Tujuh fakultas itu adalah ekonomi, hukum, keguruan dan ilmu pendidikan, ilmu budaya, teknik sipil dan perencanaan, perikanan dan ilmu kelautan dan teknologi industri.(rls/pep)

AddThis Social Bookmark Button

Add comment


Security code
Refresh