PEKANBARU-Bantuan dana pembangunan untuk Pemerintah Kota Pekanbaru dari Pemerintah Provinsi Riau di APBD 2013 hanya berkisar Rp15 miliar. Karena itu Pemko bertekad akan mengawal usulan yang diajukan di RAPBD 2014 mendatang. Wakil Walikota Pekanbaru, Ayat Cahyadi dalam Musrenbang tingkat Provinsi Riau di Hotel Aryaduta Pekanbaru, Selasa (2/4), mengatakan, ada sejumlah usulan yang diajukan Pemerintah Kota Pekanbaru dan akan mengawal ketat sejumlah usulan tersebut agar diakomodir di RAPBD Riau 2014.
Dikatakannya, bantuan APBD Riau 2013 untuk Pekanbaru masih sangat kurang. Sangat jauh dari yang diusulkan Pemko. Sebagai ibukota provinsi, Pekanbaru hanya memperoleh bantuan dana pembangunan dari APBD Riau sebesar Rp15 miliar. Sementara kebutuhan yang harus dipenuhi Pemko Pekanbaru sangat banyak banyak, terutama di bidang pendidikan dan kesehatan.
“Walaupun itu kewajiban Kota, namun Pemerintah Provinsi tidak bisa lepas tangan, karena APBD Kota juga sangat tidak mencukupi. Apalagi Pekanbaru adalah wajah Riau,” kata Ayat.
Ketika ditanya kenapa bantuan dari provinsi begitu minim, Ayat sendiri mengaku tidak mengetahui penyebab pasti alasan rendahnya bantuan APBD Riau tahun 2013 ini untuk Kota Pekanbaru. Tapi tahun depan Pemko bertekad hal ini tidak terjadi lagi.
“Tadi saya yang mewakili Pemerintah Kota Pekanbaru, sudah menandatangani nota kesepahaman untuk usulan yang akan masuk dalam RAPBD Riau.
Tapi tetap saja mesti dipastikan usulan yang disampaikan diakomodir atau tidak dalam APBD Riau 2014 mendatang. Saya minta nanti rinciannya melalui Bappeda.
Bantuan Kalau ternyata masih ada usulan strategis guna menunjang pencapaian visi misi Pekanbaru 2012-2017 yang belum masuk. Meski sudah MoU kita berharap bisa tetap diakomodir,” terang Ayat Cahyadi kepada Haluan Riau.
Dikatakan Ayat, pihaknya juga mengaku meski ikut serta menandatangani nota kesepahaman. Namun dia tidak mengetahui secara rinci apa isi nota kesepahaman yang ditandatangani. Termasuk berapa nominal usulan Pemerintah Kota Pekanbaru yang tercantum di dalam nota kesepahaman tersebut.
“Yang pasti, beberapa usulan yang disampaikan Pemko Pekanbaru untuk diakomodir dalam APBD Riau tahun 2014 antara lain pembangunan infrastruktur di sekitar Kawasan Industri Tenayan (KIT), pembangunan jalan lingkar dan juga program pengentasan kemiskinan dan pembinaan UMKM,” jelas Ayat lagi.

Next > |
---|