Haluan Riau

Monday, Oct 22nd

Last update05:00:00 PM GMT

You are here: DAERAH SIAK Pemkab Segera Evaluasi Penggunaan APBD

Pemkab Segera Evaluasi Penggunaan APBD

SIAK-Pemerintah Kabupaten Siak segera melaksanakan rapat evaluasi yang melibatkan seluruh pengguna anggaran dari setiap satuan kerja. Itu untuk mengetahui sejauh mana realisasi APBD Kabupaten Siak 2012 dan pecapaian kerja yang dilakukan oleh satuan kerja perangkat daerah. Demikian dikatakan Asisten III Setdakab Siak, Jamaludin, kepada wartawan, Kamis (18/10). Ia menyebutkan, sebenarnya rapat evaluasi  dilakukan setiap bulan oleh Pemkab Siak. "Sehubungan bulan lalu kita cukup terkuras dan terkonsentrasi pada pelaksanaan PON XIII, maka rapat evaluasi sudah hampir tiga bulan tidak dilakukan," ujarnya.
Untuk mengetahui sejauh mana realiasasi APBD Kabupaten Siak saat ini, Pemkab Siak dalam minggu ini akan melakukan rapat evaluasi dengan seluruh SKPD yang ada.
Menurut Jamaludin, dari laporan bagian program Sekdakab Siak, saat ini realisasi APBD Siak sudah mencapai 53 persen. "Rapat evaluasi ini juga dalam rangka melihat sejuah mana pencapaian kerja yang dilakukan oleh masing-masing SKPD. Apakah sesuai dengan harapan atau tidak, kita lihat saja nanti dalam rapat evaluasi itu," ujarnya.
"Kita berharap, dengan waktu yang tersisa ini semua kegiatan APBD Kabupaten Siak tahun 2012 bisa dikerjakan tepat waktu dan selesai dengan baik," terusnya. Dikatakannya, tidak ada alasan bagi SKPD tidak selesai mengerjakan kegiatan. Apalagi, APBD Kabupaten Siak cepat disahkan jika dibandingkan tahun sebelumnya.
Diharapkannya, SKPD tegas terhadap rekanan kerjanya. Bagi mereka tidak bisa mengerjakan kegiatannya tepat waktu, harus diberi tindakan tegas berupa sanksi yang sesuai dengan aturan. (ali)

Add comment


Security code
Refresh