Haluan Riau

Thursday, Oct 25th

Last update07:56:40 PM GMT

You are here: DAERAH PELALAWAN Warga Butuh Jalan Diaspal dan Air Bersih

Warga Butuh Jalan Diaspal dan Air Bersih

UKUI-Masyarakat Desa Rawang Sari, Kecamatan Ukui, meminta anggota DPRD daerah pemilihan III yang meliputi Kecamatan Pangkalan Kuras, Pangkalan Lesung, Ukui, dan Kerumutan agar akses jalan ditingkatkan dengan melakukan pengaspalan. Reses dapil III itu dihadiri Nasarudin, Abdul Muzakir, Habibi Hapri, Josen Silalahi, dan Sunardi. Sementara Kepala Desa Rawang Sari, Wakijan beserta perangkatnya turut hadir guna menyampaikan aspirasinya
"Kita ingin masalah jalan ini hendaknya bisa diperjuangkan dan masuk ke dalam skala prioritas," kata Wakijan.
Menanggapi tuntutan warga itu, Nasarudin berjanji akan memperjuangkannya dan berupaya mengawal setiap usulan yang disampaikan Pemkab sesuai skala prioritas.
Selanjutnya, rombongan Dewan melanjutkan reses ke Kecamatan Pangkalan Kuras. Bertempat di Kantor Camat, rombongan disambut Sekcam Sri Nursari, Lurah Sorek Satu Syofyan, serta sejumlah Kepala Desa dan tokoh masyarakat. Pada kesempatan itu, sejumlah desa juga mengharapkan pembangunan akses jalan aspal serta sumur bor untuk mengatasi krisis air bersih. Tidak itu saja, warga di sejumlah desa juga membutuhan aliran listrik.
Sekdes Terantang Manuk, Suardi, berharap agar Dewan dapat memperjuangkan pembangunan Puskesmas Pembantu di desanya, karena lahan sudah ada.
Sementara itu, di Desa Beringin, Meranti, Harapan Jaya, sampai saat hingga kini belum tersentuh pengaspalan jalan. Masyarakat setiap hari berkutat dengan debu tebal dan lumpur kuning akibat akses jalan yang masih tanah. Persoalan air bersih juga menjadi tuntutan warga.
"Saat ini kita sangat mendambakan sumur bor untuk mengatasi krisis air bersih di sejumlah desa," ujar Sekdes.
Kades Sorek Dua, M Yanis, mengeluhkan kekurangan ruangan belajar di desanya. Akibatnya,  Gedung Balai Adat disulap menjadi lokal baru untuk murid SMP. "Kemudian, kita juga berharap agar persoalan tumpang tindih lahan warga dengan PT Surya Bratasena Plantation dicarikan solusi," kata M Yanis.
Kepala UPT Dinas Pendidikan Kecamatan Pangkalan Kuras, Samsi MS mengungkapkan terkait kekurangan ruangan belajar telah terdata secara rinci. Bahkan, telah dilaporkan ke Dinas Pendidikan agar segera direalisasikan.
Menanggapi aspirasi itu, Dewan akan merinci setiap usulan yang masuk lebih spesifik dan berjanji akan mengakomodir maupun mengawal setiap usulan di Pemkab.
"Kita berupaya menyikapi setiap aspirasi yang disampaikan, kemudian kita akan data secara terperinci dan lebih spesifik lagi setiap usulan ini," janji Habibi Hapri. (cr04)

Add comment


Security code
Refresh