Haluan Riau

Tuesday, Dec 18th

Last update09:08:13 PM GMT

You are here: DAERAH INDRAGIRI HILIR Harga Kelapa Inhil Tembus Rp200 Ribu per Pikul

Harga Kelapa Inhil Tembus Rp200 Ribu per Pikul

TEMBILAHAN–Berbagai upaya yang dilakukan petani kelapa Inhil  mengangkat harga jual hasil panen  ternyata belum dapat dirasakan. Bahkan  belakangan ini harga kopra semakin mengalami kemerosotan. Harga yang sebelumnya mencapai Rp-500-Rp600 ribu per pikul, kini anjlok di bawah Rp200 ribu. Hal ini disampaikan  Ambok,  petani kelapa di Kecamatan Enok. Menurut pengakuan Ambok, harga kopra ditingkat pengepul kini berada pada kisaran harga Rp120 hingga Rp170 ribu per pikul. Keterpurukan  semakin diperparah dengan  melonjaknya kebutuhan hidup yang membuat petani kelapa sangat berat  memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.
“Hampir semua petani kelapa saat ini  kehilangan gairah  mempertahankan sandaran hidup dari hasil perkebunan. Antara penghasilan dengan  biaya kebutuhan hidup semakin tidak seimbang. Kami tidak tahu  yang harus kami berbuat walau hanya  sekedar bertahan hidup,” ungkapnya.
Untuk memenuhi kebutuhan anak, Ambok mengaku  terpaksa harus bekerja apa saja. Hanya berharap agar persoalan ini dapat segera teratasi.”mudah-mudahan pemerintah atau  yang peduli dengan kesusahan petani kelapa dapat segera mencari jalan terbaik  mengupayakan harga kopra kembali ke harga semula,” Harapnya.
Dampak  juga dirasakan  buruh tani kelapa. Seperti yang dialami Buyung,  buruh petani kelapa di Kecamatan Batang Tuaka  mengaku sejak anjloknya harga kelapa,  tidak  bisa menggantungkan dengan komoditi unggulan.
Untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga,   mengaku terpaksa  melaut sebagai nelayan serabutan. ”Apa ajalah bang. Petani yang memiliki lahan perkebunan  saja  semakin menjerit, apalagi saya yang hanya  buruh tani,” tuturnya saat bertemu wartawan saat memasarkan hasil tangkapan ikannya baru-baru ini di salah satu pasar di Tembilahan
Peralatan tangkap ikan dan perahu kayu yang dipergunakannya  diakui milik tetangganya. Hasil yang diperoleh,  disetorkan sebagai imbalan  peralatan yang dipakai   Tapi kalau dapatnya hanya cukup. (mg05)

Add comment


Security code
Refresh