BATANG CENAKU-Camat Batang Cenaku, Nurdjanah Warsito membuka pelaksanaan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional Rayon Kecamatan Batang Cenaku, Batang Gansal dan Kecamatan Seberida, Sabtu (23/3) di halaman Kantor UPTD Dinas Pendidikan, Kecamatan Batang Cenaku. Pelaksanaan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) merupakan agenda nasional yang diadakan setiap tahunnnya dengan tujuan untuk menyeleksi pemain olahraga yang selanjutnya akan menjadi wakil kecamatan ke tingkat O2SN kabupaten.
“Kepada peserta olimpiade yang ikut bertanding agar bertanding secara sportif jika terpilih mewakili kecamatan pada tingkat kabupaten nanti, mereka dapat berjuang dan berhasil menjadi pemenang di tingkat kabupaten," katanya.
Dia mengatakan, kegiatan ini diharapkan berjalan dengan baik serta pemain yang terpilih untuk dikirim ke tingkat kabupaten hendaknya membanggakan, sehingga mereka dapat mengharumkan kecamatan dan sekolah yang ada di kecamatan ini.
Sementara itu, Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas Pendidikan, Kecamatan Batang Cenaku, Endinariyon, mengatakan kegiatan O2SN yang dilaksanakan ini diikuti utusan dari perwakilan rayon kecamatan yang berasal dari UPTD Pendidikan Kecamatan Seberida dan Kecamatan Batang Gansal serta Kecamatan Batang Cenaku.
“Setiap UPTD Kecamatan mengirim 23 siswa yang ikut bertanding di enam cabang olahraga," katanya.
Lebih lanjut dia mengatakan, cabang olahraga yang dipertandingkan adalah atletik, bulu tangkis, sepak takraw, tenis meja dan catur.
Pembukaan O2SN ini ditandai dengan penendangan bola takraw oleh Camat Batang Cenaku, Nurdjanah Warsito.
Kegiatan ini dihadiri Kepala UPTD Pendidikan Kecamatan Batang Gansal, Japri, Kepala UPTD Pendidikan Kecamatan Seberida, Armes, guru olahraga masing-masing UPTD kecamatan, pengawas sekolah serta kepala sekolah yang ada di Kecamatan Batang Gansal, Seberida dan Kecamatan Batang Cenaku. (yan)

Next > |
---|