JAKARTA-Harapan Indonesia untuk meraih gelar di turnamen bulu tangkis Jerman Terbuka GP Gold tidak terkabul. Satu-satunya wakil Indonesia di final, Tommy Sugiarto harus mengakui tunggal Cina, Chen Long, Minggu (3/3). Meskipun Tommy sempat unggul di game pertama dengan skor 11-9, namun akhirnya Chen Long berhasil menyusul dan mengakhiri pertandingan dengan skor 21-17. Di game kedua, Tommy gagal memperlihatkan permainan cemerlangnya, Chen Long menyudahi pertandingan dengan 21-11.
Dalam turnamen yang berlangsung di Mulheim an der Ruhr ini, Tommy diunggulkan di tempat delapan, sementara Chen Long merupakan unggulan pertama. Dengan hasil ini, Tommy belum pernah menang dalam empat kali pertemuan dengan pemain asal China ini. Tiga pertemuan sebelumnya terjadi pada 2012 lalu.
Cina sementara meraih dua gelar juara setelah pada partai pertama, ganda putera Chai Biao/Hong Wei mengalahkan rekan senegara, Liu Xiaolong/Qiu Zihan dalam dua game 21-10, 21-14. (kcm/pep)
Cina menempatkan wakil terbanyak dengan lima wakil di empat nomor. Selain Chen Long, ganda putera Chai Biao/Hong Wei dan Liu Xiaolong/Qiu Zihan, Cina juga menempatkan Wang Yihan bertemu dengan tunggal putri tuan rumah, Juliane Schenk. Satu wakil lainnya adalah ganda putri Ma Jin/Tang Jinhua yang bertemu dengan ganda Korsel, Jung Kyung Eun/Kim Ha Na. (kcm/pep)
Satu partai lainnya di ganda campuran mempertemukan wakil Korsel, Baek Choel Shin/Ye Na Jang yang bertanding malwan wakil Denmark, Anders Kristiansen/Julie Houmann. (kcm/pep)

Next > |
---|