Madrid-Sempat tertinggal dua kali, Real Madrid memperlihatkan semangat juang tinggi dan akhirnya berhasil menang telak atas Mallorca dengan skor akhir 5-2. Gonzalo Higuain menyumbangkan dua gol dalam kemenangan Los Merengues. Bertanding di Santiago Bernabeu, Minggu (17/3) dinihari WIB, Mallorca menggebrak dengan mencetak gol cepat melalui Emilio Nsue sebelum disamakan Gonzalo Higuain.
Mallorca kembali memimpin setelah Alejandro Alfaro mencetak gol pada medio babak I. Namun pasca restart Madrid menunjukkan perlawanan dengan mencetak gol berturut-turut dari Cristiano Ronaldo, Luka Modric dan Karim Benzema untuk memenangi laga.
Kemenangan ini tidak mengubah posisi Madrid di papan klasemen, tetap di urutan dua dengan mengemas 61 poin, terpaut 10 angka dari seteru abadinya, Barcelona hasil 28 pertandingan.
Di seberang kubu, Mallorca masih berada di zona degradasi dengan menempati peringkat 18 dengan perolehan 24 poin.
Kemenangan telak itu disebut striker Madrid, Gonzalo Higuain sebagai bukti El Real memiliki semangat juang tinggi.
"Mallorca datang ke sini dan bermain dengan baik. Mereka unggul dua kali, tapi tim menunjukkan semangat juang dan gaya yang dimiliki," sahut Higuain di situs resmi Madrid.
"Di La Liga, kami akan mencoba untuk terus berjuang sampai akhir. Secara matematis masih ada peluang Madrid untuk mendahului Barca di akhir musim," lanjut striker asal Argentina itu. (dtc/ssc/pep)

Next > |
---|