TELUK KUANTAN-Memasuki pekan ketiga kelangkaan bahan bakar minyak jenis solar masih berlangsung di SPBU yang ada di Kabupaten Kuansing.
Pantauan Haluan Riau beberapa minggu ini mobil tangki pengangkut solar selalu datang malam hari dan habis jelang Subuh terkadang tidak bertahan sampai pagi. Hal ini menyebabkan terjadi antrean mobil yang menggunakan BBM solar di SPBU yang ada di Kuansing. Bahkan mobil menggunakan BBM solar ini harus menunggu solar datang dari Pertamina sampai tengah malam, bahkan mobil solar ini harus berebut mengisi BBM dengan para pengisi jeregen.
Kuota tak Jelas
Kepala Dinas Koperasi Industri dan Perdagangan Kuansing, Tarmis yang dihubungi Haluan Riau, Jumat (8/3) mengatakan, kelangkaan BBM solar ini dipicu belum ditetapkannya kuota untuk Riau khusus untuk solar.
"Saat ini staf saya sedang mengikuti rapat dengan Pertamina di Pekanbaru, juga para pemilik SPBU hadir dalam pertemuan tersebut," katanya.
Dirinya belum mendapatkan informasi apa hasil rapat yang digelar hari ini dengan pihak Pertamina. "saya belum dapat informasi apa hasil rapat," katanya.
Sementara untuk jatah masing-masing SPBU hanya 20 ton atau 20 ribu kilo liter namun karena stok tidak setiap hari datang, maka stok di SPBU sering habis.
Terkait adanya isu pengalihan BBM solar untuk aktivitas PETI, pihaknya bersama Kepolisian juga sedang mengawasi dengan ketat pengisian BBM di SPBU yang ada. "Kita bersama Kepolisian pada malam hari melakukan pengawasan," katanya.
Meskipun pengawasan dilakukan, tetap saja Diskopindag dan pihak Kepolisian kecolongan. Pasalnya dari pantauan Haluan Riau mobil L300 warna hitam hampir tiap hari melintas membawa puluhan jerigen menuju Lubuk Jambi tanpa ditutupi terpal, diduga BBM solar untuk dijual ke lokasi penambangan emas yang saat ini marak di Kecamatan Hulu Kuantan.
Terkadang ada dua mobil satunya mobil kijang pekab yang membawa dengan muatan BBM jeregen mencapai ratusan jerigen yang melintas setiap hari.
Hal ini disaksikan masyarakat yang berada dipinggir jalan nasional dan masyarakat yang melintas. Mobil ini telah lama melakukan aktivitas membawa puluhan jerigen terkadang dilakukan dua kali dalam sehari. (rob)
