Haluan Riau

Tuesday, May 21st

Last update07:53:24 PM GMT

You are here: DAERAH MERANTI Wartawan Galang Dana Bagi Amanda

Wartawan Galang Dana Bagi Amanda

SELATPANJANG-Komunitas wartawan yang ada di Meranti, Senin (29/4), melakukan aksi penggalangan dana. Hal itu dimaksudkan untuk membantu Saskia Amanda, seorang bocah yang menderita penyakit tumor di mata sebelah kanan. Penggalangan dana dilakukan di halaman Kantor Bupati Kepulauan Meranti, usai pelaksanaan apel pagi yang berkaitan dengan peringatan Hari Ulang Tahun Satpol PP. Kotak sumbangan langsung dijalankan ke seluruh pejabat dan pegawai di lingkungan Pemkab Meranti itu.


Mewakili komunitas war tawan, Syawal, menjelaskan, jumlah uang yang terkumpul melalui kotak sumbangan berjumlah Rp6.404.000. Dana yang terkumpul itu  akan segera diserahkan kepada yang berhak menerimanya.


"Sebanyak Rp2 juta dari total anggaran tersebut diberikan kepada bocah penderita penyakit epilepsi  Muhammad Syafiq (3,3). Dalam penyerahannya di rumah bocah yang tinggal di Jalan Pembangunan III, Selatpanjang,  kita juga mengajak Wakil Bupati, H Masrul Kasmy, didampingi Sekda, H Zubiarsyah, serta Kepala Kantor Satpol PP, Wan Hamidy," kata Syawal.


Sementara sisanya dana yang berhasil dikumpulkan akan diserahkan kepada Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kepulauan Meranti untuk nantinya disalurkan kepada Saskia Amanda. "Sebanyak Rp3 juta, melalui Baznas Kepulauan Meranti akan diberikan kepada Saskia Amanda, penderita tumor mata yang saat ini sedang berobat ke Jakarta.  Sedangkan sisanya dititipkan di Baznas agar untuk kemudian juga digunakan bagi membantu masyarakat yang membutuhkanya," sebut wartawan ini lagi.


Sekretaris Baznas Kepulauan Meranti, M Khozin, menilai positif atas kegiatan yang dilaksanakan komunitas wartawan peduli kasih Kepulauan Meranti itu. "Mudah-mudahan jerih payah ini menjadi awal untuk kegiatan lainnya. Bantuan ini akan kami salurkan nantinya kepada yang berhak menerimanya, trmasuk Saskia Amanda penderita tumor mata itu," ungkap Khozin. (jos)

AddThis Social Bookmark Button

Add comment


Security code
Refresh